Minggu, 14 Juni 2015

PENYEMANGAT #4 by ME for ME and for you all



Bismillaahirrahmaannirrakhim
The Real of Succes



Banyak orang bilang, kalau orang yang sukses itu adalah orang yang kaya, berpenghasilan tinggi, memiliki pekerjaan yang mumpuni, dan lain sebagainya.
Padahal menurutku tidak. Bukan cuman itu. Sukses ternyata telah memiliki ruang lingkup yang saaangat luas. Tanpa kalian sadari sebenarnya kalian telah sukses. Ya benar. Ngga percaya?
Coba kita lihat. Ketika kalian dilahirkan oleh ibu tercinta ke dunia, kalian telah sukses. Ya. Karena tidak semua bayi bisa seperti kalian. Dapat memiliki kehidupan.
Kalian dapat menikmati masa kanak-kanak yang menyenangkan. Kalian bisa bersekolah. Kalian bisa bermain sepuasnya dengan teman-teman. Kalian bisa makan dengan baik. Kalian memiliki orang tua lengkap. Kalian memiliki kakak dan adik serta dapat hidup akur. Kalian bisa hidup di negara yang aman. Kalian bisa tinggal, tidur dan hidup dengan nyaman di rumah dengan segala fasilitasnya. Dan maaasih banyak lainnya. Tak terhitung jumlahnya. Sebenarnya itu semua adalah kesuksesan kalian. Ya kalian sangat sukses! Kalian beruntung. Kalian harus banyak-banyak bersyukur kepada Allah. *Alhamdulillahhirrabbil’alamin
Coba bandingkan dirimu dengan anak-anak jalanan/gelandangan, anak-anak pelosok, anak-anak broken home, anak-anak yang hidup di negara konflik dll?? Mereka belum bisa atau bahkan ngga bisa sesukses kaliaaan. Mereka hidup menderita. You know?!!
Jadi jangan pernah mengatakan kalau kalian belum/tidak sukses. Jangan pernah merendahkan diri atau mengutuk diri kalian dikala kalian gagal. Jangan pernah iri dengan orang lain yang bisa hidup lebih baik dari kalian. Ingatlah dikala kalian gagal lihatlah orang-orang yang lebih menderita dari kalian. Tanpa kalian sadari kalian lebih beruntung dari mereka. Kegagalan kalian bukan apa-apa dimata mereka!
So, Percaya dirilah! Hargailah dirimu! Katakan dengan lantang bahwa kalian telah sukses! Masa bodohlah orang bilang kalian belum sukses! Karena mereka siapa bilang kek gitu ke kamu?? Mereka bukan orang tuamu yang slalu merawat dan menyayangimu dari kecil. Mereka bukan keluargamu yang slalu menyupport kamu. Mereka bukan sahabat/temanmu yang slalu ada untukmu dikala sedih dan senang. Mereka bukan siapa-siapa!!
Jadi slalu bersyukurlah kepada Allah. Mintalah ampun jika kau pernah merasa kayak gitu. Lebih sayangilah dirimu, orang tuamu, keluargamu, dan sahabatmu.
Aku yakin semua orang bisa dan pasti sukses! Lebih perbanyak ikhtiar dan doa kawan. :)
Karena tiap orang memiliki proses yang berbeda-beda dalam mencapai kesuksesan seperti yang dikatakan banyak orang itu.
Ayo tetap semangat kawan! Aku tau kamu pasti bisa!! :):)
Dan yang penting semoga kita bisa sukses dunia akherat! Aamiin.

# Jika ada yang kurang berkenan mohon dimaafkan. Kesempurnaan milik Allah dan kekurangan milikku
Semoga bermanfaat. Thanks!

Kamis, 11 Juni 2015

PENGINGAT #1 by one of poster in Undip Tembalang`s Mosque



SHALAT
Bukan PART TIME
Bukan SOMETIME
Bukan NO TIME
Harus FULL TIME
Harus ON TIME
Kalau bisa OVER TIME
Karena
Mati ANY TIME

So my friends, please banget JANGAN TINGGALKAN SHALAT!! Sesibuk apapun, selupa apapun, sekepepet apapun. Pokoknya JANGAN TINGGALKAN SHALAT!! Paksalah dirimu!
Kalau kamu ngga pengen nantinya kek gini :
 — Di dunia —
□ Selama engkau tidak sholat, Allah akan
menghapus keberkahan pada usiamu.
□ Selama engkau tidak sholat, kegelapan dan
kemuraman akan membekas di wajahmu.
□ Selama engkau tidak sholat, semua amal yg
engkau lakukan tidak akan bernilai di sisi Allah.
□ Selama engkau tidak sholat, doa-doamu tidak
akan sampai ke langit.
□ Selama engkau tidak sholat, tidak akan diterima doa orang lain untukmu.

— Saat Kematian —
□ Selama engkau tidak sholat, matimu dalam
kehinaan.
□ Selama engkau tidak sholat, matimu dalam
keadaan lapar.
□ Selama engkau tidak sholat, matimu dalam kehausan walau kau minum sebanyak air di
lautan.
.
— Di dalam Kubur —
□ Selama engkau tidak sholat, kuburanmu akan
menghimpitmu hingga patah tulang-tulangmu.
□ Selama engkau tidak sholat, kuburanmu akan dibakar dengan api yang berkobar tiap malam dan siang.
□ Selama engkau tidak sholat, kuburanmu penuh dengan ular tiap lima waktu. Akan menyiksamu
mulai fajar hingga zuhur, lalu sejak zuhur hingga ashar dan seterusnya.

— Di Hari Kiamat —
□ Selama engkau tidak sholat, wajahmu akan
dilempar dengan batu dari neraka.
□ Selama engkau tidak sholat, Allah akan
melihatmu dengan kemurkaan pada saat
penghisaban.
□ Selama engkau tidak sholat, engkau akan dihisab
dengan hisaban yg dahsyat dan Allah akan
memasukkanmu ke dalam neraka.

Lalu, masihkah engkau tidak mau sholat?

#copyright page facebook Berita-Islami-Masa-Kini

Rabu, 10 Juni 2015

PENYEMANGAT #3 by ME for ME and for you Girls

Hey Girls! Cantik dimata Allah yuk :)

Tiap cewe pasti pengen cantik. Secuek apapun dan setomboy apapun cewe adakalanya ia pasti akan memperhatikan penampilan. Apalagi yang lagi falling in love *cicuiiit
Pokoknya semuanya diperhatiin deh. Bahkan sampe hal-hal sepele yang luput dari pandangan mata sekalipun. Kaya bulu hidung misalnya *weiiik, sensoor!*
Hahaa ngga segitunya ding.
Boleh-boleh aja kamu untuk make over semua. Tapii... Ada tapinya nih.
Inget, make overnya harus sesuai SYARIAT dan tidak melanggar norma serta agama yak
Apalagi bagi cewe yang berhijab. Menurutku cewe yang berhijab itu cantiknya melebihi kecantikan dunia. Apalagi ditambah dengan akhlak yang baek. Wuiiih lebih cantik dari bidadari di surganya Allah :D
Mau kan? Aku juga mauuu. Hihi
Makanya ayuuk kita cantik dimata Allah.
'Maksudnya gimana atuh?'

Cantik dimata Allah itu harus berhijab/berjilbab. Berhijablah yang syar`i. Kerudung menutupi dada, tidak transparan, tidak tipis, tidak ketat, dan jangan pake PUNUK UNTA *itu lho yang rambutnya dibuat sanggul tinggi dan besar getoo. Bahkan melebihi menara Eiffel dah :D
Dosa itu. Mbok biasa ajaa. Dan laen sebagainya. Kalian cari sendiri aja yak
Inget nih girls :
"Cantik dimata Allah itu PASTI cantik dimata manusia. Tetapi cantik dimata manusia belum tentu cantik dimata Allah"
Pengen kan slalu cantik dimata Allah? Pengen kan dipuji sama Allah? Pengen kan masuk surganya Allah? *pengen bangeet!
So girls, jangan sia-siain waktumu buat hal yang tidak berguna yak
'Tapi susah tau buat beli-beli baju dan kerudung yang kek gituu'
I know it, very well. Sama. Aku juga budgetnya masih belum cukup. Tapi kalian bisa mix and match baju-baju kalian ko. Sesuai syar`i yaa
Nanti kalo udah kerja and dapat duit, baru deh kalian bisa belanja-belanjaa. Atau ngga, kalian yang punya pacar atau bahkan suami *kelak*. Mintain buat beli baju muslim sanaa :D
Nantikan kita cantik juga buat suamii *eaaa *masih jauuh* xD
Tapi akhlak tetep yang utama girls. Oke? Ayo sedikit demi sedikit kita belajar!!
Yuk berhijab :)


# Jika ada yang kurang berkenan mohon dimaafkan. Kesempurnaan milik Allah dan kekurangan milikku
Semoga bermanfaat. Thanks!

 Biar wawasan kalian tambah luas, baca ini juga :

Senin, 08 Juni 2015

PENYEMANGAT #2 by MOM and ME



Entah kenapa tiba-tiba nulis ginian :D
Jodoh ngga akan kemanaa *eaaa

Kata ibuku ngga perlu galau memikirkan siapa jodoh/suami/istri kita kelak. Orang yang matanya pece aka picek aja dapat jodoh apalagi kamu yang normal? Hahaa
'Iya sih tapi tetep aja gwalaaauu xD'
Huft, nih ya. Allah menciptakan makhluknya semuaaa berpasang-pasangan. Ada siang ada malam. Ada langit ada bumi deelel. Allah juga berfirman di dalam lembaran-lembaran sucinya (AlQur`an) bahwa setiap manusia PASTI akan ada jodohnya masing-masing. So yakinilah! Percayalah!
'Tapi kalo jodohku tidak sesuai keinginan?'
Ngga mungkin! Yang namanya jodoh pasti adalah orang yang terbaik dimata Allah yang dianugerahkan untukmu. Tapi ingat, kalau kamu menginginkan jodoh/orang yang baik maka kamu harus baik dulu.
Inget ini "yang baik untuk yang baik pula"
Mungkin yang tidak sesuai keinginan, berarti dia belum baik di mata Allah.
'Maksudnya baik di mata Allah itu gimana?'
Maksudnya kamu melakukan hal-hal yang Allah suka seperti sholat, mengaji, dakwah, berbuat baik deelel. Yah pokoknya melakukan segala perintahNya dan menjauhi segala laranganNya deh. Tapi jangan niati hal itu agar dapat jodoh baik, tapi niati karena Allah ta`ala. Insya`allah kalian pasti akan dipertemukan. *cieee
Tak perlulah berpacar-pacaran. Karena menurutku itu ngga penting. Lebih banyak mudharat daripada manfaat. Salah satu perbuatan yang mendekati zina lagi! *hiii. Hanya kesenangan dunia sesaat. Lebih baik berpacaran setelah menikah. Itu adalah surga dunia akherat, masyaAllah..
Tapi kalau sudah yaa mohon jangan berbuat yang 'iya-iya' yak? *youknowwhat lah xD
Tapi terserah kalian juga ding. Itu cuman saran dariku aja :)
Aku tahu kalian udah dewasa. Sudah tahu mana yang benar dan yang salah. Entah itu kalian akan dipertemukan di dunia maupun di surga nanti *pengennya dua-duanya :D
Jadi jangan galau yak, jalani semua apa yang ada karena Allah.
Yuk menjadi baik, dikit-dikit puo ^,^

# Hanya ingin menyemangati diri sendiri dan orang lain kalau mau :D
Jika ada yang kurang berkenan mohon dimaafkan. Kesempurnaan milik Allah dan kekurangan milikku
Semoga bermanfaat. Thanks!