Pentingkah peran suatu
proses bisnis atau Business
Process bagi suatu organisasi
atau perusahaan ?
Kenapa peran suatu
proses bisnis bisa dikatakan sangat
penting bagi suatu organisasi atau perusahaan ?
Baik, kita akan bahas
lebih detail mengenai latar belakang peran proses bisnis dan bagaimana
pengaruhnya bagi suatu organisasi atau perusahaan.
Proses
bisnis atau bussiness process yang berjalan di dalam suatu organisasi atau
perusahaan semakin berkembang pesat. Mengapa? Proses bisnis adalah sebuah pondasi atau bahan awal penggerak atau
diibaratkan dengan sebuah kendaraan roda dua atau motor yang membutuhkan sebuah
penggerak mesinnya yaitu bahan bakar, yang berguna untuk menggerakkan mesin
motor tersebut hingga bisa beroperasi. Nah, maka suatu organisasi atau
perusahaan membutuhkan penggerak yaitu proses bisnis yang berguna untuk
menggerakkan bisnis yang terdapat didalam suatu organisasi atau perusahaan
hingga membuat organisasi tersebut semakin berkembang cepat dan pesat.
Sebenarnya
didalam menggerakkan suatu perusahaan bukan hanya dengan suatu proses bisnis.
Sumber daya manusia pun turut penting dalam menggerakkan suatu perusahaan. Dan
yang jauh lebih penting adalah Sistem Informasi dan Teknologi. Mengapa? Karena
dengan adanya hal tersebut dapat membantu segala jenis bisnis serta dapat
meningkatkan efisiensi dan efektivitas proses bisnis suatu perusahaan,
pengambilan keputusan manajerial dan kerjasama teamwork. Hingga daat memperkuat
posisi kompetitif suatu perusahaan dalam pasar dunia.
Dalam
merencakan suatu proses bisnis harus dilakukan dengan sebaik-baiknya. Dengan
adanya proses bisnis yang baik maka suatu perusahaan akan mendapatkan banyak
keuntungan, antara lain sebagai berikut :
1.
Perusahaan akan
jauh lebih fokus pada kebutuhan customer
2.
Perusahaan mampu
mengendalikan dan memprediksi setiap perubahan yang terjadi baik di lingkungan
internal maupun eksternal
3.
Perusahaan dapat
membuat pengukuran yang sistematis pada ssetiap perubahan sesuai kondisi
perusahaan
4.
Perusahaan dapat
memperbaiki tingkat penggunaan sumber daya sehingga dapat menekan
biayapenggunaan serendah mungkin sesuai kebutuhan perusahaan tersebut
5.
Perusahaan dapat
mengelola dengan baik kontribusi proses-proses antar bagian yang ada
6.
Perusahaan dapat
memonitor secara sistematis aktifitas-aktifitas pada setiap proses operasional
perusahaan baik internal maupun eksternal
7.
Perusahaan dapat
dengan mudah menemukan kesalahan atau permasalahan dalam proses bisnisnya dan
dapat memperbaiki secepat mungkin ad\gar kualitas tetap menjadi yang terbaik
8.
Perusahaan dapat
memahami dan mengerti setiap proses bisnisnya dan metode dari bisnis yang
benar.
Jadi
proses bisnis bagi perusahaan merupakan hal yang sangat penting. Karena ini
adalah kunci sukses suatu perusahaan.
Contoh Diagram Proses Bisnis dapat dilihat di :
http://rairaichi.blogspot.co.id/2015/11/proses-bisnis-di-warung-makan-podomoro.html
http://rairaichi.blogspot.co.id/2015/11/proses-bisnis-di-warung-makan-podomoro.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar